Kamis, Oktober 22, 2009

ISTIMEWA : SELAMAT HARI ULANG TAHUN STHI

Jumat, 23 Oktober 2009
HUT PERTAMA STHI
2008 * 23 Oktober * 2009
Tak terasa memang. Setahun kini berlalu, dan hari ini SABDA TUHAN HARI INI genap berusia setahun. Ibarat bayi mungil, ia masih teramat lemah - rapuh. Namun ia berbicara, ia menyapa, ia berkontak dengan hati siapapun yang menatap, menyentuh dan menyapanya.
Masih menyandang kepercayaan nan teguh bahwa SABDA TUHAN berdaya, membaharui dan menghapus dosa, STHI masih memiliki komitmen yang sama, "terus menyajikan permenungan akan Sabda Tuhan" berdasarkan bacaan liturgis Gereja. Tak ada janji bahwa ia akan terus menemani anda sekalian. Tetapi selama masih ada matahari, sabda yang ditaburkan itu akan menghasilkan buah.
Di tahun kedua ini, permenungan SABDA TUHAN HARI INI akan didasarkan pada Bacaan Pertama, Tahun I. Sekali lagi, STHI menawarkan satu dari sekian banyak tawaran untuk merenungkan SABDA TUHAN berdasarkan bacaan liturgi Gereja.
Besar harapan kami para pengasuh STHI bahwa anda semua yang menyinggahi pondok perjumpaan kami di STHI mengalami kekuatan yang membaharui dan kekuatan yang membawa pertobatan dari Sabda Tuhan.
Selamat Ulang Tahun STHI tercinta. Tuhan yang empunya Sabda itu akan memberkati pertumbuhannya dan akan memberkati para pembacanya.
Copyright © 22 Oktober 2009, by Segenap Pengasuh STHI

Tidak ada komentar: